Aceh Utara | Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kota Banda Aceh dan Gerakan Pemuda Ansor Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Gampong Asan, Krueng Kreeh, Kecamatan Pirak Timu, Kabupaten Aceh Utara. Rabu (16/12/2020).
Open donasi ini dilakukan selama satu minggu sejak tanggal 06–12 Desember.
Bantuan diperoleh dari proses open donasi yang dilakukan secara online dan offline berupa sumbangan uang tunai melalui rekening. Ada juga berupa pakaian layak pakai secara offline,” Kata Safinal selaku Ketua PMII Banda Aceh
“Kami berharap dengan adanya bantuan ini, bisa meringankan beban para korban dan alhamdulillah, hari ini kami bisa turun langsung ke lapangan untuk menyalurkan bantuan kepada mereka yang membutuhkan”, tutup Safinal.
Bantuan yang disalurkan berupa Sembako, Pakaian Layak Pakai, Air Mineral, Tikar dan beberapa perlengkapan lainnya.
Acara ini turut dihadiri dari berbagai cabang PMII yang ada di Aceh seperti PMII Cabang Persiapan Subulussalam, Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Aceh dan PMII Lhokseumawe.